TEGAL – Warga Kota Tegal, Jawa Tengah segera memiliki rumah susun (rusun) yang hemat energi. Berada di pinggir Jalan Lingkar Utara (jalingkut), Kelurahan Tegalsari, rusun tersebut diklaim memiliki desain bangunan dan sirkulasi yang akan menghemat listrik.
Peletakan batu pertama dilakukan pada Jumat, 21 Desember 2018. Proyek tersebut ditargetkan segera dibangun pada akhir 2018 ini.
Kepala Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman Kota Tegal Eko Setawan mengatakan, total jumlah unit di rusun yakni ada 16 unit. Desain sirkulasi udara akan disesuaikan dengan kondisi suhu di kota Tegal. “Menggunakan inovasi teknologi dan sirkulasi udara, agar suhu udara menjadi dingin,” katanya.
Dengan inovasi desain tersebut, masyarakat dapat menghemat energi listrik untuk penerangan dan tanpa menggunakan AC. “Makanya bentuk rusun-nya seperti kapsul. Tidak strip atau memanjang seperti rusun konvensional,” ujar dia.
Rencananya rusun tersebut akan memiliki empat lantai, dengan tinggi tiap lantai sekitar 4 meter. “Ini jadi semacam laboratorium untuk rusun hemat energi di Indonesia. Semoga berjalan lancar,” jelas dia.
Selain rusun tersebut, Pemkot Tegal juga akan membangun satu bangunan rusun konvensional. “Di area yang sama, pada 2019 akan kita lanjut membangun satu rusun konvensional,” terang dia.
Perlu diketahui, proyek rusun hemat energi tersebut merupakan bantuan Hiroshima University, Jepang. Oleh karena itu, proyek tersebut tidak terikat denfan tahun anggaran daerah maupun pusat. Proyek tersebut juga merupakan kerjasama Puslitbang Kementerian Perumahan dan Permukiman dengan Pemkot Tegal. (*)
Editor : Muhammad Abduh
Discussion about this post