BREBES, Panturapost.com – Persab Brebes Junior (Jr) akan bermain dalam Liga Soeratin U-17 di kandang sendiri di Stadion Karang Birahi, Brebes, Rabu, 10 Agustus 2016. Di laga kedua ini, Persab akan menjamu PPSM Magelang.
Menurut Heri Fitriansyah, Ketua Umum Persab Brebes, laga tersebut sangat menentukan apakah Persab lolos kompetisi ini atau tidak. Heri mengatakan, semua tim di grup B belum bisa memastikan diri melaju dari babak penyisihan grup.
“Persab Brebes, Persebi Boyolali, PPSM Magelang dan PSISra Sragen Jr masih sama-sama memiliki peluang untuk lolos ke babak 12 besar,” kata Heri.
Adapun Persab di grup B saat ini berada di posisi dua klasemen sementara. Dengan perolehan 3 poin. Meski, nilai poinnya itu sama dengan PPSM Jr, Persab Jr masih kalah atas jumlah golnya.
Heri mengatakan, jika ingin lolos atau meraih tiket ke babak 12 besar, maka Pasukan Laskar Jaka Poleng Muda (Julukan Persab Jr) wajib menang lawan PPSM Jr. “Hasil imbang atau kekalahan bisa saja membuat Persab Jr terancam tersingkir, jika pada laga yang ketiganya atau terakhir mengalami kekalahan.”
Itu dengan catatan, apabila Persebi Jr atau PSISra Jr, yang berada diposisi tiga dan empat klasemen sementara, bisa meraih kemenangan di laga kedua dan terakhirnya dengan jumlah selisih gol lebih banyak dari Persab Jr.
Sebagaimana diketahui, gelaran Liga Soeratin Jateng kali ini setidaknya akan memainkan empat babak. Babak pertama adalah penyisihan Grup. Kemudian dua tim teratas dari masing-masing Grup akan melaju ke babak kedua atau 12 besar. (Rhn)
Discussion about this post