BREBES, Panturapost.com – Sejumlah peristiwa terjadi di sejumlah daerah di Wilayah Pantura Barat Jawa Tengah dalam sepekan terakhir ini. Mulai dari peristiwa ekonomi seperti anjloknya harga bawang merah hingga Rp 4.000 per kilogram hingga peristiwa kriminal seperti kasus pemerkosaan, pencabulan, pencurian, dan asusila.
Dari sejumlah kasus itu, ada lima berita di portal Panturapost.com yang menarik perhatian publik. Semuanya tejadi di Kabupaten Brebes. Di antaranya soal kasus penggerebekan kepala desa di Limbangan, Kecamatan Losari yang terpergok sedang berduaan dengan seorang janda. Berita peristiwa itu dibaca hingga lebih dari 10 ribu kali.
Tak kalah heboh, adalah kasus pemerkosaan yang dilakukan enam pemuda di Brebes terhadap seorang gadis berusia 21 tahun. Peristiwa ini menjadi heboh di media sosial dan menarik pembaca hingga 20 ribu kali. Selain itu, ada juga peristiwa kecelakaan kereta api dengan korban siswi MTs di Desa Kalijurang, Kecamatan Tonjong, Brebes. Berita peristiwa itu dibaca lebih dari 8.000 kali.
Berikut lima berita terpopuler di portal berita Panturapost.com, selama sepekan terakhir ini:
- Enam Pemuda di Brebes Ini Tega Perkosa Gadis 21 Tahun Bergiliran (20.787 views | 4 Januari 2018)
- Geger! Digerebek Warga, Kades di Brebes Ini Tertangkap Basah Berduaan dengan Janda (12.265 views | 4 Januari 2018)
- BREAKING NEWS: Siswi MTs di Tonjong Brebes Tewas Tertabrak Kereta Api (9.099 views | 4 Januari 2018)
- Gadis 21 Tahun di Brebes Diperkosa Enam Pemuda, Begini Pengakuan Pelaku (8.946 views | 5 Januari 2018)
- Pelaku Pemerkosaan di Brebes Menangis Saat Melihat Istri dan Anaknya (5.876 views | 5 Januari 2018)
Discussion about this post