Cerita Heroik Driver Ojol Selamatkan Wanita Muda yang Akan Bunuh Diri di JPO Tegal – Panturapost.com
Minggu, Januari 29, 2023
Panturapost.com
No Result
View All Result
Panturapost.com
No Result
View All Result
Panturapost.com
No Result
View All Result
Home Daerah

Cerita Heroik Driver Ojol Selamatkan Wanita Muda yang Akan Bunuh Diri di JPO Tegal

Aksi heroik sejumlah ojol terekam kamera ponsel warganet yang videonya kemudian viral di dunia maya.

Fajar Eko Nugroho by Fajar Eko Nugroho
19 Desember 2018
2 min read
0
Cerita Heroik Driver Ojol Selamatkan Wanita Muda yang Akan Bunuh Diri di JPO Tegal

Driver Ojol di Tegal berusaha mengagalkan aksi bunuh diri seorang wanita di JPO Pasifik. (Foto: Istimewa)

Share on FacebookShare on Twitter

TEGAL – Seorang wanita yang diketahui bernama Khalisa Putri Handayani (24), hendak melakukan aksi bunuh diri dengan melompat dari jembatan penyeberangan pasiffic di Jalan Mayjen Sutoyo Kota Tegal, sekitar pukul 15.00 WIB, Rabu 19 Desember 2018.

Melihat aksi wanita berbadan tambun itu, sejumlah pengemudi ojek online (ojol) di Tegal berhasil menggagalkan percobaan bunuh diri tersebut. Aksi heroik sejumlah ojol terekam kamera ponsel warganet yang videonya kemudian viral di dunia maya.

Seorang pengemudi ojol, Kris Santoso (26), menuturkan pertama melihat wanita itu hendak terjun dan sudah berdiri di besi pegangan jembatan. “Jadi saat kejadian itu, banyak warga yang teriak melihat wanita itu. Akhirnya para driver (ojol) mencoba menolongnya,” ucap Kris Santoso.

ADVERTISEMENT

Kendati demikian, ketika hendak menolongnya, para driver ojol dilempar barang-barang yang dipegang wanita tersebut.

Baca Juga

Badan Terlalu Gemuk, 50 Polisi Polres Tegal Kota Digembleng Pelatihan Fisik

Puluhan Polisi nang Kota Tegal Dikon Nyilikna Awak ébén Aja Kelemon

24 September 2022
Bentuk 50 Tim Vaksinasi, Pemkot Tegal Gandeng RS dan Perguruan Tinggi

Bentuk 50 Tim Vaksinasi, Pemkot Tegal Gandeng RS dan Perguruan Tinggi

26 Juli 2021

“Dia lempar botol mineral, lempar batu kerikil, sandalnya ke arah driver. Ada 7 driver yang mencoba menolongnya tadi,” katanya.

Tak hanya ojol, seorang anggota polisi pun mencoba membujuknya untuk mengurungkan niat bunuh diri. Hingga akhirnya, untuk membujuknya ada seorang driver yang menawarkan roti. Kebetulan, saat kejadian, sedang membawa pesanan (orderan) berupa roti yang ditentengnya.

“Dia mau dikasih roti sama air mineral. Saat itu, baru kami tangkap dan merangkulnya untuk dibawa turun dari jembatan itu,” ungkapnya.

Bahkan, saat dibawa turun dengan cara digotong, Khalisa terus meronta-ronta minta diturunkan. Driver pun membawanya ke Pos Polisi Maya yang berada di dekat lokasi kejadian.

“Dia ngomongnya dari Jakarta. Enggak tahu stress atau bagaimana, tapi saat bicara ngomongnya tidak lancar,” katanya.

Sementara itu, Kapolsek Tegal Barat, AKP Sugeng, mengungkapkan wanita tersebut dalam kondisi mental baik. “Orangnya enggak stress, dia datang ke Tegal katanya mau nemuin pacarnya. Karena kehabisan uang, jadi dia mau bunuh diri,” ucap Sugeng.

ADVERTISEMENT

Dia pun memberikan sejumlah uang dan perbekalan untuk selanjutnya meminta wanita tersebut untuk pulang ke kampung halamannya.

“Setelah dikasih uang, dia pun mau pulang. Mungkin karena kehabisan uang jadi dia tidak punya pikiran lagi mau ngapain, akhirnya berbuat nekad seperti itu. Tadi juga udah saya kasih celana jins, dan sudah pulang,” pungkasnya. (Panturapost.id)

Reporter: Fajar Eko Nugroho

Editor: Muhammad Irsyam Faiz

Tags: Berita Tegaldriver ojek online tegalpercobaan bunuh diri tegal
Share486TweetSendShareShare
ADVERTISEMENT

Related Posts

Kantor Imigrasi Pemalang Gelar Peringatan HIB ke-73 
Pemalang

Kantor Imigrasi Pemalang Gelar Peringatan HIB ke-73 

28 Januari 2023
Mengenal Batik Mangrove Pandansari Karya Warga Kaliwlingi, Brebes
Brebes

Mengenal Batik Mangrove Pandansari Karya Warga Kaliwlingi, Brebes

28 Januari 2023
Putri Mantan Bupati Brebes Menikah: Mas Kawin Tanah 3,2 Hektare dan 100 Gram Logam Mulia
Brebes

Putri Mantan Bupati Brebes Menikah: Mas Kawin Tanah 3,2 Hektare dan 100 Gram Logam Mulia

28 Januari 2023
Pulang ke Brebes Sejak Pandemi COVID-19, Pria asal Jepara ini Buka Usaha Kerajinan Kayu
Brebes

Pulang ke Brebes Sejak Pandemi COVID-19, Pria asal Jepara ini Buka Usaha Kerajinan Kayu

27 Januari 2023

Discussion about this post

TERPOPULER

  • Putri Mantan Bupati Brebes Menikah: Mas Kawin Tanah 3,2 Hektare dan 100 Gram Logam Mulia

  • Tilang Elektronik Pakai Drone Mulai Diuji Coba di Brebes, Ini Sasaranya…

  • Miris, Suami di Brebes Cekik Istri Sampai Meninggal, Lalu Lapor ke Kakak Ipar

  • Bejat! Ayah di Brebes Tega Cabuli Anak Tirinya Selama 7 Tahun

  • Sempat Buron, Oknum Wartawan Brebes Tersangka Kasus Pemerasan Terkait Perkosaan Ditangkap di Jakarta

  • Suami yang Bunuh Istri di Brebes Mengaku Dapat Bisikan Gaib

  • Suami Bunuh Istri di Brebes, Jenazah Korban Akan Diautopsi Hari Ini 

MEDIA SOSIAL

  • 139.9k Fans
  • 169 Followers
  • 30.1k Followers
  • 54.6k Subscribers
ADVERTISEMENT
PanturaPost.com

2020 © PT Pantura Siber Media

  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Info Iklan
  • Verifikasi Dewan Pers
  • Karir

No Result
View All Result
  • Beranda
  • Daerah
    • Brebes
    • Kota Tegal
    • Tegal
    • Pemalang
    • Kajen
    • Pekalongan
    • Batang
  • Kolom
    • Catatan Pekan Ini
    • Opini
    • Moci
    • Kolom Kolam
    • Sejarah
  • Jateng
  • Wisata
  • Olahraga
  • Video
  • Warta Ngapak
  • Kuliner
    • Resep
  • Infografik
  • Inspire Slawi
  • Advertorial
  • Kamus

2020 © PT Pantura Siber Media

Login to your account below

Forgotten Password? Sign Up

Fill the forms bellow to register

All fields are required. Log In

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In