Cerita Johan Wijaya, Pria Asal Tegal 13 Tahun Keliling Jajakan Servis Helm – Panturapost.com
Sabtu, Januari 28, 2023
Panturapost.com
No Result
View All Result
Panturapost.com
No Result
View All Result
Panturapost.com
No Result
View All Result
Home Daerah

Cerita Johan Wijaya, Pria Asal Tegal 13 Tahun Keliling Jajakan Servis Helm

Mulai dari poles kinclong bagian luar, ganti kaca, ganti busa, ganti sabuk, hingga menerima cuci busa dalaman helm dilakukan Johan untuk memberikan servis yang memuaskan.

Yunar Rahmawan by Yunar Rahmawan
12 Februari 2019
4 min read
0
Cerita Johan Wijaya, Pria Asal Tegal 13 Tahun Keliling Jajakan Servis Helm

Johan Wijaya saat mampir di salah satu instansi yang ada di Brebes, Senin (11/2) siang. (Foto: Yunar Rahmawan)

Share on FacebookShare on Twitter

BREBES – Helm jadi salah satu perlengkapan keselamatan penting dalam berkendara sepeda motor. Namun sebagian orang mengabaikan kebersihannya, lantaran sulit bahkan bingung untuk membersihkannya.

Mereka yang enggan untuk membersihkan helm, biasanya dibiarkan saja hingga kotor dan beraroma tak sedap.

Rasa malas orang-orang membersihkan helm dimanfaatkan oleh Johan Wijaya (45) warga Kelurahan Slerok, Kecamatan Tegal Timur, Kota Tegal, untuk memulai usahanya menjadi tukang servis helm. Pelayanan jasa servis helm yang diberikan Johan bisa dibilang full service.

ADVERTISEMENT

Bagaimana tidak, helm yang sudah usang sekalipun akan disulap menjadi helm yang kinclong dan harum.

Baca Juga

No Content Available

Mulai dari poles kinclong bagian luar, ganti kaca, ganti busa, ganti sabuk, hingga menerima cuci busa dalaman helm dilakukan Johan untuk memberikan servis yang memuaskan.

“Semua bisa, pokoknya helm apapun saya garap sampai jadi bagus lagi. Tapi enggak semua orang full service, ada juga yang hanya ingin poles bagian luar saja. Helm longgar juga bisa saya pas kan dengan kepala,” ungkapnya saat mampir di salah satu instansi yang ada di Brebes, Senin (11/2) siang.

Johan mengaku sudah 13 tahun menggeluti usahanya, yakni sejak tahun 2006. Dia memilih untuk jemput bola, ketimbang harus menetap di suatu tempat.

Menurutnya ini lebih efektif dan bisa menjangkau berbagai tempat.

“100 persen jemput bola ke kantor instansi dan sekolahan,” tuturnya.

Tarif Servis

Johan pun menyasar para pekerja dari kantor instansi dan sekolah yang ada di Kabupaten Tegal, Kota Tegal, Kabupaten Brebes, Kabupaten Pemalang hingga Pekalongan.

“Itu biasanya saya datangi minimal 2 bulan sekali untuk tiap kantor karena saya pertimbangkan tingkat kekotoran helm kalau sudah dua bulan pasti sudah kotor,” ujar Johan.

Tarif yang dipatok Johan terbilang murah meriah. Berkisar antara Rp 10 ribu hingga Rp 100 ribu.

“Kalau ongkos servis kan tergantung permintaan pelanggan. Kalau hanya poles bagian luar paling cuma Rp 10.000,” ungkapnya.

Johan mengatakan, ongkos servis bisa mencapai ratusan ribu rupiah jika banyak bagian helm yang diganti.

Seperti ganti kaca, itu pun harus melihat persediaan jenis dan merk helm yang sesuai permintaan.

“Kalau kaca helm itu kan tergantung merk helmnya, karena berbeda merk berbeda dudukan, jadi pasti kacanya juga beda. Mau yang bening atau yang pelangi, saya semua ada,” beber Johan.

Pakai Sepeda Motor

ADVERTISEMENT

Saat berkeliling menjajakan jasa servis helm, Johan menggunakan sepeda motor sebagai alat transportasi. Inilah yang menjadi kendala baginya, karena tidak bisa membawa semua bagian helm yang dibutuhkan.

“Paling bisa bawa perlengkapan servis dan beberapa sparepart. Tapi tenang saja, kalau ada yang servis ganti sparepart dan saya tidak membawa, besoknya bisa saya bawa apa yang dibutuhkan pelanggan,” terang Johan.

Dalam sehari, Johan mengaku bisa berpindah tempat hanya dua sampai tiga kali. Hal ini lantaran servis helm membutuhkan waktu lama, apa lagi mereka yang cuci helm, sudah tentu menunggu sampai kering.

“Tergantung jumlah helm yang diservis juga. Kalau banyak, bisa seharian di satu kantor saja. Saya pernah dari pagi sampai malam di satu kantor, karena karyawan semua sevis helm,” ungkap Johan.

Ketika ditanya tentang penghasilannya dalam sehari, Johan tak bisa menjawab secara pasti. Karena bergantung pada jumlah helm dan kerumitannya dalam penanganan.

Namun dia mengaku, ketika sepi sekalipun bisa mencapai Rp 200.000 per hari. “Kalau ramai, Rp 500.000 per hari bisa tuh,” pungkasnya.

Reporter: Yunar Rahmawan

Editor: Irsyam Faiz

Tags: Jas Servis Helm BrebesJasa Servis Helm KelilingJasa Servis Helm TegalJohan Wijaya
Share726TweetSendShareShare
ADVERTISEMENT

Related Posts

Pulang ke Brebes Sejak Pandemi COVID-19, Pria asal Jepara ini Buka Usaha Kerajinan Kayu
Brebes

Pulang ke Brebes Sejak Pandemi COVID-19, Pria asal Jepara ini Buka Usaha Kerajinan Kayu

27 Januari 2023
RSUD Kardinah Kota Tegal Raih Akreditasi Paripurna
Kota Tegal

RSUD Kardinah Kota Tegal Raih Akreditasi Paripurna

27 Januari 2023
Suami Bunuh Istri di Brebes, Jenazah Korban Akan Diautopsi Hari Ini 
Brebes

Suami Bunuh Istri di Brebes, Jenazah Korban Akan Diautopsi Hari Ini 

27 Januari 2023
Miris, Suami di Brebes Cekik Istri Sampai Meninggal, Lalu Lapor ke Kakak Ipar
Brebes corner

Suami yang Bunuh Istri di Brebes Mengaku Dapat Bisikan Gaib

27 Januari 2023

Discussion about this post

TERPOPULER

  • Tilang Elektronik Pakai Drone Mulai Diuji Coba di Brebes, Ini Sasaranya…

  • Miris, Suami di Brebes Cekik Istri Sampai Meninggal, Lalu Lapor ke Kakak Ipar

  • Bejat! Ayah di Brebes Tega Cabuli Anak Tirinya Selama 7 Tahun

  • Sempat Buron, Oknum Wartawan Brebes Tersangka Kasus Pemerasan Terkait Perkosaan Ditangkap di Jakarta

  • Polisi Kejar 2 Oknum LSM Terduga Pelaku Pemerasan Terkait Kasus Pemerkosaan Gadis 15 Tahun di Brebes 

  • Suami yang Bunuh Istri di Brebes Mengaku Dapat Bisikan Gaib

  • Polisi Ungkap Nama LSM Tersangka Pemerasan dalam Kasus Pemerkosaan Anak di Brebes

MEDIA SOSIAL

  • 139.9k Fans
  • 169 Followers
  • 30.1k Followers
  • 54.4k Subscribers
ADVERTISEMENT
PanturaPost.com

2020 © PT Pantura Siber Media

  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Info Iklan
  • Verifikasi Dewan Pers
  • Karir

No Result
View All Result
  • Beranda
  • Daerah
    • Brebes
    • Kota Tegal
    • Tegal
    • Pemalang
    • Kajen
    • Pekalongan
    • Batang
  • Kolom
    • Catatan Pekan Ini
    • Opini
    • Moci
    • Kolom Kolam
    • Sejarah
  • Jateng
  • Wisata
  • Olahraga
  • Video
  • Warta Ngapak
  • Kuliner
    • Resep
  • Infografik
  • Inspire Slawi
  • Advertorial
  • Kamus

2020 © PT Pantura Siber Media

Login to your account below

Forgotten Password? Sign Up

Fill the forms bellow to register

All fields are required. Log In

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In