Achmad Rosadi, 26 tahun, seorang pemuda asal Desa Balapulang Wetan, Kecamatan Balapulang, Kabupaten Tegal mengaku tidak berminat untuk menjadi seorang Pegawai Negeri Sipil (PNS). Dia justru memilih jalannya sendiri dengan berwirausaha dengan menjadi perajin kayu.
Padahal, Rosadi menceritakan, saat masih duduk di bangku sekolah hingga kuliah, keinginan ingin menjadi PNS sangat besar. Dia membayangkan saat itu, jika menjadi PNS, akan hidup enak. Setiap pagi berangkat dan sore pulang.
Pada 2018 kemarin, dia pun mencoba mendaftar menjadi CPNS. Namun karena banyaknya calon yang mendaftar, dia tidak lolos. Padahal, saat itu, dia sengaja berangkat dari Tegal ke Jakarta dan menginap di kontrakan teman.
“Yah mungkin karena belum rezeki mungkin akhirnya gagal menjadi PNS,” ucap Sadi, panggilan akrabnya kepada PanturaPost Selasa (9/11/2019).

Dari kegalan itu, akhirnya keinginannya menjadi abdi negara pudar. Tapi dia tetap semangat untuk mencoba berkarya di bidang lain. Hingga akhirnya, dia memilih berfokus untuk berwirausaha. Kebetulan, sejak 2017, dia sudah merintis usaha kerajinan kayu.
Tahun ini, pemerintah pusat maupun daerah membuka lowongan besar-besaran CPNS. Saat ditanya, apakah masih punya keinginan untuk mendaftar, dia mengaku sudah tak berminat. Karena, dia ingin fokus pada usaha kerajinan kriya kayu yang sedang digeluti saat ini. Apalagi, dia juga ikut bekerja sebagai Staff TU di SMIK 2 Adiwerna.
“Saya juga ingin menularkan ilmu kerajinan ke adik-adik jurusan kriya kayu. Saya sekarang juga sedang ikut even Wirausaha Muda Permula (WMP). Alhamdulillah kemarin dipanggil dinas Provinsi Jambi untuk menjadi Instruktur di sana, tentang kerajinan kayu atau kriya kayu,” ungkap dia.
Selain banyaknya kegiatan pameran dan pelatihan, dia saat ini sedang menggarap pesanan dari sejumlah klien. Beberapa kerajinan yang sedang dia garap di antaranya tas, jam tangan, piala, plakat, bingkai foto, dan berbagai macam souvenir. Semua produk-produk itu berbahan kayu.
Menurut dia, ada banyak pilihan karir yang bisa dijalani bagi generasi muda. Di antara sekian banyak pilihan tersebut, setidaknya ada dua pilihan pekerjaan yang saat ini diminati, yaitu menjadi Pegawai Negeri Sipil (PNS) atau menjadi wirausaha.
“Apalagi dengan semakin berkembangnya teknologi, saat ini untuk berwirausaha bisa lebih mudah. Hal tersebut bisa dilihat dari semakin banyaknya anak muda yang memilih untuk membuka usaha sendiri. Mau PNS atau Wiarsuaha memiliki masing- masing kelebihan,” pungkasnya. (*)