Jumat, Januari 15, 2021
Panturapost.com
No Result
View All Result
Panturapost.com
No Result
View All Result
Panturapost.com
No Result
View All Result
Home Berita Utama

Kasus COVID-19 di Pemalang Bertambah 150 Orang, Masih Didominasi Klaster Keluarga

Syaifullah by Syaifullah
2020/12/02 8:28pm
1 min read
0
Dalam Empat Hari, Kasus COVID-19 di Kabupaten Tegal Bertambah 16 Orang
95
VIEWS
Share on FacebookShare on Twitter

PEMALANG – Kasus terkonfirmasi positif COVID-19 di Kabupaten Pemalang masih terus bertambah. Update terbaru, Satuan Tugas (Satgas) Penanganan COVID-19 setempat mencatat ada penambahan kasus baru sebanyak 150 0rang. Penambahan kasus tersebut masih didominasi klaster keluarga.

Juru Bicara Satgas Penanganan COVID -19 Pemalang, Tutuko Raharjo, Rabu (2/12) mengatakan, temuan kasus baru ini merupakan hasil dari kegiatan tracking dan testing akhir bulan November 2020.

“Dari jumlah temuan kasus baru itu, terdiri dari 65 orang laki-laki dan 85 orang perempuan serta dan 15 orang di antaranya dinyatakan meninggal,” katanya.

Temuan kasus baru tersebut, lanjut Tutuko, tersebar di 13 kecamatan, yakni Kecamatan Pemalang sebanyak 53 orang, 4 orang di antaranya meninggal. Kecamatan Taman 12 orang, 3 di antaranya meninggal. Kemudian, di Kecamatan Petarukan 12 orang, 2 orang di antaranya meninggal, Kecamatan Ampelgading 28 orang, 2 orang di antaranya meninggal, Randudongkal 6 orang, 2 orang di antaranya meninggal. Comal 4 orang, 1 orang di antaranya meninggal. Selanjutnya di Kecamatan Bodeh 1 orang, Moga 3 orang, Warungpring 3 orang, Bantarbolang 4 orang, 1 orang di antaranya meninggal, Ulujami 3 orang, Pulosari 3 orang dan Watukumpul 3 orang.

Baca Juga

Cerita Para Pedagang yang Terpaksa Jual Pangkalan di Kota dan Kini Jualan di Kampung

Cerita Para Pedagang yang Terpaksa Jual Pangkalan di Kota dan Kini Jualan di Kampung

14 Januari 2021
Pemkab Batang Tak Beri Insentif Bagi Warga Positif COVID-19 yang Tidak Mau Diisolasi

Pemkab Batang Tak Beri Insentif Bagi Warga Positif COVID-19 yang Tidak Mau Diisolasi

12 Januari 2021
HUT ke-12 di Tengah Pandemi, Paradiso Tegal Bagi Masker dan Bersih-Bersih Pantai

HUT ke-12 di Tengah Pandemi, Paradiso Tegal Bagi Masker dan Bersih-Bersih Pantai

11 Januari 2021
Sekda Tegaskan Pemkab Brebes Tak Berikan Bantuan Hukum kepada Oknum ASN Terlibat Pidana

Gubernur Sertakan Brebes dalam PKM Jateng, SE Bupati Segera Dikeluarkan

8 Januari 2021

Selain penambahan kasus baru, sebanyak 26 orang juga dinyatakan sembuh atau selesai pengawasan dan perawatan. Yakni terdiri dari 9 orang laki-laki dan 17 orang perempuan.  Mereka berasal dari Kecamatan Taman 7 orang, Pemalang 7 orang, Petarukan 3 orang, Randudongkal 3 orang, Comal 2 orang, Bantarbolang 3 orang dan Pulosari 1 orang.

“Update terbaru jumlah total terkonfirmasi positif sebanyak 1.350 orang. Rinciannya 190 orang isolasi mandiri, 93 menjalani perawatan, 973 orang sembuh dan 94 orang meninggal,” katanya.

Ditanya soal apakah penambahan kasus baru tersebut juga berasal dari kalangan pendidik di salah satu sekolah di Pemalang, Tutuko menjawab belum mendapatkan data tersebut. Namun demikian, ia membenarkan adanya 7 orang tenaga kesehatan (Nakes) di Kecamatan Watukumpul yang terpapar COVID-19.

“Untuk informasi kalangan pendidik kami belum ada datanya. Yang ada penambahan kasus baru masih didominasi klaster keluarga,” jelasnya. (*)

Editor: Muhammad Abduh

Tags: Pandemi Virus Corona
ShareTweetSendShareShare

Related Posts

Pasca Dilanda Banjir, Warga Wotgalih Jatinegara Bikin Tanggul Sungai
Daerah

Pasca Dilanda Banjir, Warga Wotgalih Jatinegara Bikin Tanggul Sungai

15 Januari 2021
Ganjar ke CPNS: Layani Masyarakat dengan Mudah, Murah, dan Cepat
Jateng

Ganjar ke CPNS: Layani Masyarakat dengan Mudah, Murah, dan Cepat

15 Januari 2021
Dishub Brebes Segera Tertibkan Odong-Odong, Boleh Beroperasi di Tempat Khusus
Berita Utama

Dishub Brebes Segera Tertibkan Odong-Odong, Boleh Beroperasi di Tempat Khusus

15 Januari 2021
Sambut Hari Dharma Samudera, Kadisbintal TNI AL Ziarah ke TMP Pura Kusuma Negara Tegal
Daerah

Sambut Hari Dharma Samudera, Kadisbintal TNI AL Ziarah ke TMP Pura Kusuma Negara Tegal

15 Januari 2021

Discussion about this post

TERPOPULER

  • Ora Kuwat Nyalip, Bis Sudiro Tungga Jaya Nyrudug Adang-adang Dalan Nang Tol Pejagan-Pemalang

  • Debit Air Sungai Sentuh Level Merah, Jembatan Pemali di Jalur Pantura Ditutup Sementara 

  • Melas Nemen! Bar Niliki Emané nang Tegal, Widia Numpak Sriwijaya Air sing Tiba nang Laut

  • Tanpa Pamit Keluarga, Pemuda Asal Musi Banyuasin Mendaftar Persekat Academy hingga Dikabarkan Hilang

  • Video: Melihat Wajah Baru Alun-alun Kota Tegal dari Udara

  • Guru Honorer di Atas Usia 35 Tahun Diusulkan Jadi PNS Tanpa Tes

  • Tabrak Pembatas Jalan, Bus Sudiro Tungga Jaya Melintang di Tol Pejagan-Pemalang

MEDIA SOSIAL

  • 121.4k Fans
  • 169 Followers
  • 24.8k Followers
  • 45.8k Subscribers
PanturaPost.com

2020 © PT Pantura Siber Media

  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Info Iklan
  • Iklan Baris

No Result
View All Result
  • Beranda
  • Daerah
    • Brebes
    • Tegal
    • Slawi
    • Pemalang
    • Kajen
    • Pekalongan
    • Batang
  • Nasional
  • Jateng
  • Wisata
  • Video
  • Opini
  • PodPost
  • Moci
  • Sejarah
  • Infografik
  • Warta Ngapak
  • Advetorial

2020 © PT Pantura Siber Media

Login to your account below

Forgotten Password? Sign Up

Fill the forms bellow to register

All fields are required. Log In

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In
Close Ads X