TEGAL – Keluarga besar Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kota Tegal melakukan penyembelihan tiga sapi dan 16 kambing kurban pada momentum perayaan Hari Raya Idul Adha 1441 H.
Satu sapi di antaranya merupakan bantuan dari DPC PKB dan Fraksi PKB DPRD Kota Tegal yang diserahkan ketua Habib Ali Zaenal Abidin kepada Ketua PCNU Abdal Hakim Tohari di Kantor PCNU, Minggu (2/8/2020).
Habib Ali mengatakan, kegiatan kurban oleh DPC dan Fraksi PKB DPRD yang dilaksanakan oleh Lazisnu sebagai rasa berbagi kenikmatan kepada sesama. “Berbagi kenikmatan yang Allah SWT berikan kepada mereka yang membutuhkan dan Insya Allah menjadi acara rutin setiap tahunnya,” kata Habib Ali.
Ketua Lazisnu Kota Tegal Budi Sansoto mengatakan, dalam pemotongan hewan kurban, tetap menjalankan protokol kesehatan. Termasuk bungkusan daging kurban dibagikan langsung panitia kepada warga untuk menghindari kerumunan di tengah pandemi COVID-19.
“Daging kurban dibagikan langsung untuk menghindari kerumunan,” kata Budi.
Selain satu sapi dari DPC PKB, dua sapi lainnya berasal dari PCNU dan BPR Syariah HIK. Sementara lima kambing dari PP NU dan 11 kambing lainnya dari warga NU. (*)
Editor: Muhammad Abduh
Discussion about this post