BREBES – Kecelakaan tunggal maut terjadi di jalur Pantura Losari Kabupaten Brebes, Kamis 1 November 2018 sekitar pukul 09.00 WIB. Akibatnya, seorang pengendara motor sport meninggal dunia di lokasi kejadian.
Diketahui, korban bernama Taryono (35) warga RT 02 RW 03, Desa Pagejugan, Kecamatan Brebes. Dia tewas setelah motor yang dikendarainya menabrak pohon di jalur tengkorak di Jalan Pantura, masuk Desa Kecipir, Kecamatan Losari.
Informasi yang diterima panturapost, pengemudi yang mengendarai motor dengan plat polisi G 4639 AFG tersebut melaju dari arah timur menuju Cirebon. Korban menggunakan motor sport Yamaha Vixion BK6 R seorang diri dan melaju dengan kecepatan tinggi.
Setibanya di tempat Kejadian Perkara (TKP) korban hilang keseimbangan dan menabrak pohon. Saking kerasnya benturan korban dan motornya terjatuh parit sedalam 1,5 meter dan meninggal. “Insiden tersebut merupakan kecelakaan tunggal,” ucap Kapolsek Losari AKP Suraedi.
Dari hasil olah TKP, kepolisian memastikan bahwa insiden tersebut merupakan kecelakaan tunggal. Dari laporan di lapangan, motor korban yang dari arah timur langsung menabrak pohon hingga roda bagian depan patah. Rangka motornya juga terbelah menjadi dua bagian.

“Sementara korban yang meninggal dunia di TKP mengalami beberapa luka kepala, dada, kaki akibat kejadian tersebut,” katanya.
Polisi menduga kejadian tersebut diakibatkan oleh pengemudi yang ngantuk. Pasalnya, saat kejadian lokasi di TKP arus lalu lintas sedang sepi. Namun, tidak dipungkiri lokasi tersebut sudah sering memakan korban. Padahal jalur tersebut tidak berlubang dan bergelombang.
“Seingat saya sudah 3 kali ini terjadi kecelakaan yang melibatkan sepeda motor. Karena itu, saya mengimbau kepada pengendara sepeda motor untuk lebih berhati-hati. Jika ngantuk, silahkan beristirahat dulu,” pungkasnya.
Sedangkan jasad korban setelah dibawa ke RS Bhakti Asih, untuk kemudian sudah diserahkan ke pihak keluarga. Adapun barang bukti berupa sepeda motor di unit laka lantas Tanjung. (Panturapost.id)
Editor: Muhammad Irsyam Faiz
Discussion about this post